If you get serious, you get stupid. Laughter is the close distance between two person.

Monday, July 16, 2012

PERNIKAHAN BUKAN PETERNAKAN

Inilah ungkapan hati Luna kepada suaminya, Budi. Wanita ini mencatatnya dalam buku hariannya tentang berbagai kehidupan rumah tangganya, “Percuma jika pernikahan ini
diteruskan, Budi tampaknya sudah tidak bahagia setiap harinya bersamaku. Terkadang aku melihat ia termenung dengan tatapan mata yang kosong dan sedih. Hatiku begitu pilu menyaksikan semua ini !!! Ini semua pasti salahku, karena aku tidak dapat memberikannya keturunan hingga sekarang !!! Padahal sudah 9 tahun kami menikah, berbagai upaya sudah kami lakukan namun masih belum berhasil, hina sekali aku ini !!! Mungkin lebih baik aku pergi meninggalkannya dan berharap Budi dapat melupakan aku serta segera mendapat penggantiku, yang jauh lebih baik dan dapat membuatnya bahagia setiap saat !!!”

Kemudian dengan diam-diam  Luna menyiapkan berbagai pakaiannya dan pergi meninggalkan rumahnya ketika suaminya berangkat ke kantor. Sudah satu bulan lamanya Luna tinggal di rumah sahabat karibnya, di suatu daerah yang lumayan jauh dari rumah suaminya. Hati Luna semakin sakit dan merasa dugaannya adalah benar bahwa suaminya sudah tidak sayang lagi padanya, sebagai buktinya adalah Budi yang tidak menghubunginya apalagi mencarinya.

Akhirnya, setelah menunggu beberapa minggu kemudian, ada telepon yang masuk ke handphone Luna. Telepon itu berasal dari seorang nenek di sebelah rumah mereka. Betapa terkejutnya Luna saat mendengar kabar bahwa Budi sejak kepergian Luna, tidak ada yang mengurusnya dan saat ini Budi sedang terbaring lemas di rumahnya, entah bagaimana nanti nasibnya...? Dan sekarang saja sudah tidak dapat bangun sama sekali...!!

Tanpa pikir panjang lagi, Luna segera saja pamit dengan sahabat karibnya untuk menuju rumahnya. Setibanya di rumahnya, Luna menemukan berbagai hal yang tampak aneh dan sungguh sesuatu yang diluar dugaannya. Taman kecil di dalam rumah mereka begitu rapi dan bersih, sama seperti sediakala. Ketika ke ruangan lain tempat Luna dan Budi bercengkerama pun terasa harum semerbak dan sejuk sekali. Akan tetapi yang paling menarik adalah dinding rumah mereka kini dipenuhi foto-foto yang tidak pernah dipajang sebelumnya !! Ini adalah foto-foto sejak Budi dan Luna pertama kali berkenalan sampai foto pernikahan kami serta bulan madu kami. Dan foto 3 tahun yang lalu ketika bertamasya.

Luna baru teringat bahwa sudah 3 tahun lamanya tidak pernah berfoto lagi seperti dulu. Segera saja Luna memasuki ruang makan yang terlihat bersih. Kembali Luna memasuki kamar tidurnya, diatas ranjangnya Luna menemukan surat yang bunyinya “Jangan kwatir, sesungguhnya aku tidak sakit. Ketika kamu pergi meninggalkanku tanpa pesan, aku menemukan buku harianmu dan aku membacanya semua isinya. Betapa sedihnya hatiku karena yang kamu pikirkan tidak sesuai dengan kenyataan. Padahal aku termenung setiap saat karena sedih memikirkan kamu yang terlihat tidak bahagia. Sayangku, aku tidak akan bisa berhenti mencintaimu, walau hanya sekejab. Kehadiran anak tidak lebih berarti daripada kehadiran kamu disampingku. Engkau begitu berharga, sayang !!! Sayang, selamat ulang tahun ya...Budi”

Luna yang langsung berderai airmatanya, Luna lupa bahwa hari itu sedang ulang tahun. Langsung saja dipeluk erat oleh Budi, selanjutnya digendong oleh Budi ke taman untuk menikmati kue tart caramel kesukaan Luna. Mereka berpelukan dengan bahagia !!

Cinta yang tulus adalah cinta yang berani terbang jauh meskipun akan jatuh, berani berharap lebih walau tahu akan kecewa, berani mencintai sepenuh hati meski tahu hatinya akan terluka, berani berkorban banyak walau tahu bahwa semua itu akan sia-sia. (Lengkapnya cinta ini hanya ada di dalam Komik, just kidding by IEQ.com)

"Hal terbaik yang sesungguhnya yang bisa didapat seorang wanita adalah : mendapatkan pria yang menganggapnya cantik tanpa berdandan dan seksi tanpa berdiet." Namun  yang sering kali terjadi adalah wanita lebih mau terlihat cantik daripada cerdik dihadapan pria karena pria pada umumnya lebih pandai melihat daripada menggunakan otaknya saat bertemu wanita 8)

Kembali ke topik, sesungguhnya pernikahan sangatlah sakral dan berharga. Jadi apapun yang terjadi, sebagai orang yang percaya Sahabat harus tetap menjaga dan merawat gairah Kasih itu untuk selalu menyala dalam bahtera rumah tangga pernikahan Sahabat. Pahami pribadi masing-masing, terima keterbatasan masing-masing tanpa syarat (Cinta bersyarat adalah Bisnis) lalu komunikasikan dengan bagus dan selalu katakan “I Love YOU, now and forever..”


Kasih dalam hidup suami-istri adalah pondasi yang terpenting yang menjadikan Istana pernikahan itu kokoh berdiri. Selebihnya adalah mudah, baik ya...!!

No comments:

Post a Comment